KENDARI, TEROBOS.ID Dalam rangka menyambut peringatan , Korem 143 Haluoleo (HO) bersinergi dengan Dinas dan Kebudayaan (Dikbud) (), meninjau langsung proses pekerjaan bendera merah putih sepanjang 17 kilometer yang akan dibentangkan pada momen HUT ke-78 Kemerdekaan Republik di .

Plh Kapenrem 143/HO Lettu Inf Rusmin Ismail, melalui keterangan pers di Kendari pada Sabtu (12/08/2023) menyebutkan, bendera merah putih yang akan dikibarkan sepanjang 17 kilometer tersebut dikerjakan oleh siswa-siswi SMK 3 dan SMK 4 Kendari.

Baca Juga:  Meriahkan HUT ke-78 RI , Pemkot Kendari Gelar Karnaval Juang

“Seperti kita ketahui SMK 3 Kendari dan SMK 4 Kendari diberi kepercayaan mewakili sekolah se-kota yang ada di Kendari, untuk menjahit bendera yang akan dikibarkan pada saat momen peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Kota Kendari,” ujar Rusmin.

Agar dapat selesai pada waktunya, proses pengerjaan (penjahitan) bendera tersebut pihak SMK 3 dan SMK 4 Kendari juga dibantu beberapa sekolah lainnya yakni SMK 1 Kolaka, SMK 1 Unaha dan SMK 1 Bau-bau.

Kepala Dinas Dikbud Sultra, Yusmin, menyampaikan bahwa nantinya bendera sepanjang 17 kilometer tersebut, akan dibentangkan dari hingga ke kota Kendari.

Baca Juga:  Pasca Dilanda Cuaca Ekstrem, Pemkot Kendari Bergerak Cepat Benahi Kota

“Kami sudah berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk mendukung, dan mensukseskan kegiatan ini,”ucapnya.

Yusmin menuturkan, pembentangan bendera merah putih tersebut akan digelar pada Selasa (15/8/2023), dengan melibatkan sekitar 17 ribu siswa-siswi SMA-SMK di Kota Kendari dan Selatan.

Disebutkan, selain memeriahkan peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI, pembentangkan bendera merah putih sepanjang 17 kilometer itu melambangkan bahwa di Bumi Anoa ini terdapat 17 kabupaten dan kota. (*)