BONE, TEROBOS.ID – Pemilu legislatif menjadi momentum awal untuk memenangkan kontestasi Pilkada.

Hal itu dikatakan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) DPW Selatan (), Iwan Panca, saat menghadiri rapat DPD Partai Gelora , Minggu (24/7/2022) di Planet Cinema, Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo.

“Seperti yang kita ketahui untuk melakukan suatu peperangan, kita harus mengatur polemik dan perencanaan. Jadi yang kita lakukan hari ini, yaitu mengatur langkah dan strategi perang kita nanti di lapangan untuk memenangkan partai Gelora di hati masyarakat,” tuturnya.

Baca Juga:  Bawaslu Bone Awasi Proses Perbaikan Administrasi Calon di Pilkada 2024

Menurut Ketua Umum OK OC Agro itu, Partai Gelora tidak hanya sekadar hadir pada aktifitas politik. Akan tetapi, akan memawar semua proses. Dengan menyiapkan tokoh-tokoh potensial yang peka dan tahu terhadap kondisi Kabupate Bone.

“Seluruh tahapan proses politik di akan dimaksimalkan untuk mencapai target. Baik legislatif, pilkada maupun provinsi dan pusat,” jelas Iwan.

Sementara itu, Ketua DPD Kabupaten Bone Jusman, mengatakan, konsolidasi pemenangan sebagai upaya penguatan komitmen membangun sinergi teman teman baik dari struktur DPC.

Baca Juga:  Bawaslu Bone Imbau KPU Terkait Pencegahan Sengketa Pencalonan Pilkada 2024

“Kita laksanakan konsolidasi ini semoga ke depannya bisa bersinergi untuk mencapai target yang telah kita tetapkan bersama, bisa mendapatkan minimal 5 kursi di DPRD Kabupaten dan satu kursi untuk DPRD provinsi begitupun DPR RI,” kata Jusman.

Kegiatan tahunan tersebut, turut serta dihadiri oleh bakal yang masing-masing tiap dapil di Kabupaten Bone.

Kegiatan itu juga dimeriahkan dengan adanya Raisa Tour yang mengadakan doorprize tabungan uang muka atau down payment (DP) umroh untuk 10 orang. (Icuk Sugiarto)

Baca Juga:  Siap Bertarung di Pilkada Bone 2024, Andi Akmal Sambangi Kantor DPD PKS