GOWA, TEROBOS.ID Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar mendidik 310 baru profesi guru (PPG), dalam memperkuat kemampuan dan kapasitas menjadi guru profesional, dalam jabatan (daljab) tahap pertama tahun 2023.

“Mulai detik ini, kita tancapkan dalam diri kita niat yang baik, untuk menjalani setiap proses yang ada hingga akhirnya meraih gelar guru profesional,” kata H A Marjuni, dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan , Sabtu (13/5/2023).

Hal tersebut disampaikan Marjuni saat LPTK (Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan) UIN Alauddin Makassar menggelar akademik kepada mahasiswa PPG.

Baca Juga:  84 Cakepsek di Sinjai Ikuti Diklat Gelar Karya

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 310 mahasiswa baru, dan digelar secara hibrid (online dan offline) yang dipusatkan di gedung PPG Kampus lll UIN Alauddin Makassar, Paopao Madani, , Selatan ().

Marjuni menyebutkan, beberapa rangkaian yang harus dilalui mahasiswa PPG hingga dikukuhkan menjadi guru profesional.

“Kehadiran kita ini, menjadi komitmen bersama untuk mengikuti seluruh proses ke depannya, mulai dari pendalaman materi, loka karya, PPL, uji komprehensif, uji kinerja sampai uji pengatahuan, sehingga kita lulus menjadi guru profesional,” ujarnya.

Baca Juga:  Pengurus KMS Universitas Negeri Makassar Periode 2021-2022 Dilantik

Ketua Komisi Pendidikan Sulsel itu mengatakan, dalam menjalani proses ini pastinya akan banyak rintangan dan tantangan ke depannya. Namun, semua itu bisa dilalui dan teratasi ketika proses itu dijadikan sebagai hobi.

“Sebagai aktor yang baik, adalah yang bisa menjadikan sebagai hobi. Jadi seberat apapun tugas yang diberikan oleh dosen, tidak ada yang berat ketika semua itu dijadikan sebagai hobi,” ucapnya.

Hadir dalam kegiatan itu, jajaran pimpinan fakultas hingga prodi. Tak terkecuali pimpinan prodi PPG bersama seluruh staf.

Baca Juga:  Bentrok Antar-Mahasiswa di Kampus Unim Bone, Terekam Video Amatir

Sekadar informasi, LPTK yang dikelola Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin Makassar ini, telah berhasil meluluskan ribuan mahasiswa PPG dengan gelar guru profesional. (***)